Jumat, 07 Desember 2012

Cara alami untuk mengurangi rambut rontok:


Memang alangkah lebih baiknya kalau menggunakan produk alami untuk mengurangi rambut rontok daripada memilih pergi ke tempat perawatan rambut yang biasanya akan menghabiskan biaya yang tidak murah, dan masih ada kemungkinan perawatan tersebut tidak berhasil.
Maka dari itu alangkah lebih baiknya kalau kita mencoba melakukan perawatan sendiri di rumah untuk mengurangi rambut rontok. Antara lain:

1. Dengan teknik meditasi
Boleh percaya atau tidak, hampir diatas rata-rata faktor penyebab kerontokan pada rambut adalah tekanan atau tingkat stress yang tinggi. Dan meditasi akan sangat membantu untuk mengembalikan ketenangan pikiran dan menjaga keseimbangan secara hormonal, sehingga bisa mengurangi rambut rontok.

2. Antioksidan
Sedu 2 bungkus teh hijau dengan air hangat dalam satu cangkir, dan usapkan pada rambut hingga akarnya, tunggu kurang lebih selama 1 jam, dan bilas dengan air bersih. Karena teh hijau mengandung antioksidan yang dapat mengurangi rambut rontok dan sekaligus bisa mempercepat pertumbuhan rambut.

3. Pijatan lembut di kepala
Memijat-mijat kulit kepala untuk beberapa saat dan dilakukan setiap hari dapat merangsang sirkulasi. Sirkulasi yang bagus dapat menguatkan akar rambut pada kulit kepala. Pada saat melakukan pemijatan sebaiknya ditambahkan minyak lavender atau bisa juga minyak almond atau minyak kelapa.

4. Jus Alami
Anda dapat membuat jus alami seperti jus bawang putih, jus jahe, kemudian gosokkan di seluruh kulit kepala. biarkan selama semalam suntuk dan bilas keesokan paginya.

5. Perawatan dengan minyak hangat kuku
Ambil dan gunakan minyak alami seperti minyak canola, kelapa atau zaitun, panaskan sampai dirasa hangat dan jangan sampai terlalu panas. Usap dan pijatkan pada kulit kepala. tutup dengan penutup kepala dari plastik, biarkan selama kurang lebih 1 jam, dan kemudian bilas dengan sampo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar